Roti Jala & Kari



Roti Jala:

600 gr santan (lebih enak diganti susu)
300 gr tepung terigu
6 butir telur
garam secukupnya
3 sdm minyak sayur

Cara membuat:
- campur jadi satu semua bahan, aduk hingga tidah menggerindil
- diamkan 30 menit (supaya tidak mudah robek ketika digulung)
- masukkan dalam tabung cetakan roti jala,
- tuang ke yang teflon yang telah dipanaskan dengan gerakan berputar (seperti membuat sarang laba2)
- gulung sesuai selera.
- hidang kan dengan kari

note: kalau gak punya tabung roti jala, bisa dengan menggunakan kantong plastik yang dilubangi ujungnya 1 mm


Kari Kambing/sapi

1 kg daging kambing/ sapi, potong2
1 buah kelapa (500 cc santan kental & 1500 cc santan encer)
5 siung bawang merah
1 buah bawang bombai, cincang
3 siung bawang putih
5 buah pekak
1 sdt jintan
8 buah cengkeh
1/2 sdt lada
1 sdt ketumbar
2 ruas jari kunyit
3 lembar daun jeruk
3 sdm bumbu kari
2 iris jahe
3 iris lengkuas
2 buah kentang, potong2
garam secukupnya
5 sdm minyak goreng untuk menumis

Cara membuat:
- sangrai ketumbar, lada, cengkeh dan jintan.
- haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit serta bumbu yang telah disangrai
- panaskan minyak, masukkan bumbu halus, dan bumbu lainnya,tumis hingga wangi,
- masukkan daging, aduk sampai berubah warna
- tuang santan encer dan kentang lalu masak daging sampai empuk (kalau masih keras boleh tambah air).
- masukkan santan kental dan garam, aduk hingga mengental.

note : 500 ml santan kental boleh diganti dengan 300 cc yoghurt plain dan 200 cc susu tawar, rasanya agak beda tapi tetap enak bgt dan lebih sehat.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

TEST