Chicken Doria
Label: MasakanBu... bikin chicken doria dong, Rania anakku yang pertama emang suka bereksperimen sama makanan, walaupun kadang dia belum tentu suka sama makanan yang dia buat. Chicken Doria adalah nama makanan yang dia dapat dari buku komik Nakayoshi yang sering ia baca, pada dasarnya chicken doria adalah nasi goreng ayam yang dicampur saus tomat dan disiram saus bechamel yang rasanya ngeju sekali... rasanya juga gak pedas jadi anak2 biasanya suka. Begini ya bikinnya....
Bahan nasi:
1 buah bawang putih, cincang
1 buah bawang bombai, cincang,
500 gr filet ayam, potong kubus
6 piring nasi dingin
3 sdm mentega
garam secukupnya
lada secukupnya
5 sdm saus tomat
1 resep Saus putih/Bechamel
100 gt Keju untuk taburan
Cara mambuat:
- Panaskan mentega, tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum.
- Masukkan daging ayam, aduk2 sampai setengah matang, masukkan garam dan saus tomat
- masukkan nasi, masak terus sampai matang, angkat
- tuang dalam pyrex yang telah diolesi mentega, siram dengan saus bechamel,
- taburi keju parut, masukkan oven selama kurang lebih 20 menit...
bahan Saus Bechamel
- 100 gr butter
- 75 gr tepung terigu
- 700 l susu tawar
- 150 ml krim kental/double cream
- 150 gr keju parmesan
- 1 sdm oregano
- garam secukupnya
Cara membuat:
- panaskan butter/margarine, masukkan tepung terigu, aduk2 sampai wangi
- masukkan susu dan krim kental sedikit demi sedikit, aduk sampai adonan mengental,
- tambahkan keju, oregano dan garam